Palembang, 20/9/2023
Ketua DPRD Provinsi Sumatera Selatan Dr. Hj. R.A. Anita Noeringhati, SH., MH., bersama Anggota DPRD Prov. Sumsel Andie Dinialdie, SE., Hadiri Peresmian gedung kantor Sekretariat Tridarma (Samkau) yang diselenggarakan oleh Perhimpunan Tempat Ibadah Tridarma (PTITP) dan Majelis Rohaniwan Tridarma Seluruh Indonesia (Martrisia) yang beralamatkan di jalan Veteran Palembang.
Tampak hadir, Sekretaris Jenderal Kementerian Agama RI, Prof.Dr. Nizar.,M.Ag., Kakanwil Kemenag Sumsel Dr. Syafitri Irwan S.Ag.,M.Pd.I. Ketua Martrisia Komda Sumsel Chandra Husein, Ketua Umum DPP PTITD dan Martrisia Go Sik Kian.
Sekretaris Jenderal Kementerian Agama RI, Prof.Dr. Nizar.,M.Ag mengatakan, Bahwa hari ini peresmian gedung kantor Sekretariat dan ini merupakan bagian dari tugas negara untuk mengayomi seluruh umat beragama, tidak terkecuali umat Budha Tridarma yang telah membangun gedung tempat ibadah untuk Budha Tridarma.
Ditempat yang sama, Ketua DPRD provinsi Sumsel Hj. RA. Anita Noeringhati SH.,MH menambahkan, Dengan diresmikannya gedung Tridarma tentunya ini menjadikan keanekaragaman agama di Sumatera Selatan, antar umat beragama bisa duduk berdampingan, bersama-sama saling menghormati, dan menerapkan bagaimana hidup sesuai Pancasila.
Sementara itu, Tjik Harun SE.,SH.,MH selaku Ketua panitia berharap agar gedung ini bisa dimanfaatkan secara maksimal untuk mencetak kader-kader Tridharma yang terbaik di masa yang akan datang.
“Kami ini pasti pulang, generasi muda akan lahir menggantikan kami, jadi posisi kami adalah menggantikan kami di barisan depan,” Ujarnya.
Gedung Kantor Sekretariat tridarma ini memiliki 5 lantai yang berfungsi untuk melayani umat-umat Tridharma seperti pemberkatan pernikahan, mengurus surat-surat, dan tempat ibadah.
“Kita siap menfasilitasi mereka, jadi ini adalah gedung mereka, untuk mereka. Kantor sekretariat kami yang kecil ada di depan, Ini gedung yang pertama dan mungkin yang terbagus di seluruh Indonesia.